Mahasiswa S2 PBA Penerima Beasiswa BIB Ikuti Orientasi Maba

Batu, 18 September 2023, sebanyak 14 mahasiswa baru Program Studi S2 Magister Pendidikan Bahasa Arab, Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, mengikuti Orientasi Maba (Mahasiswa Baru). Semua mahasiswa baru tersebut adalah penerima Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB), 13 orang dari Jalur Kemitraan dan 1 orang dari Jalur Reguler.

Bertempat di Ruang Prof. Dr. Mudjia Rahardjo, Lantai 2, Gedung A, Pascarsarjana UIN Malang, acara orientasi maba berlangsung selama kurang lebih 1 jam. Pada kesempatan ini, selain perkenalan antara Prodi dan mahasiswa baru, mereka juga dikenalkan dengan iklim dan sistem pendidikan di Pascasarjana UIN Malang. Sekretaris Prodi S2 PBA, dalam paparannya, berpesan agar mahasiswa baru, terlebih penerima BIB, harus bersemangat, fokus kuliah dan melakukan penelitian, dan bisa selesai tepat waktu sesuai ketentuan BIB.

Dalam sesi tanya jawab, semua mahasiswa mengaku bahwa Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang menjadi pilihan pertama saat mendaftar dan mengikuti seleksi Beasiswa Indonesia Bangkit. Bahkan, ada 1 mahasiswa yang menulis pilihan kesatu, kedua, dan ketiga, semuanya ditulis UIN Malang. Karena menurutnya, belajar pendidikan bahasa Arab yang ideal untuk Indonesia adalah di UIN Malang.

Selamat datang di Prodi S2 PBA, Pascasarjana UIN Malang dan bagian dari keluarga besar “Ulul Albab”, intelektual ulama yang mampu memadukan Islam dan Sains, unggul dan bereputasi internasioanl. Selalu semangat dalam studi dan meniti karier. [TAFT]

Scroll to Top